Kiper Arsenal, Wojciech Szczesny, mengatakan tidak bersimpati kepada rekutan baru David Ospina dalam persaingan menjadi pilihan pertama. Bagi Szczesny, Ospina bukanlah seorang teman.
David Ospina belum mendapatkan kesempatan bermain bersama Arsenal sejak didatangkan dari Nice pada bursa transfer musim panas 2014. Szczesny tetap menjadi pilihan pertama Arsene Wenger sejauh awal musim ini.
Szczesny merupakan kiper yang berhasil merebut posisi yang sebelumnya milik Lukasz Fabianski di Emirates Stadium. Fabianski pun akhirnya memilih untuk bergabung dengan Swansea City pada Mei demi bermain secara reguler.
"Saya tahu ambisi Opsina tidak hanya ingin duduk di bangku cadangan. Hanya bertepuk tangan sambil melihat saya bermain," kata Szczesny.
"Ia adalah sosok yang baik. Dalam arti olah raga ia adalah pemain yang sesuai di klub yang sesuai," ujar dia.
"Akan tetapi, saya tidak perlu merasa kasihan kepadanya. Saya tidak berpikir ia adalah teman saya seperti halnya Fabian," tambahnya.
Editor | : | Wisnu Nova Wistowo |
Sumber | : | Przeglad Sportowy |
Komentar