Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Penalti Kagawa, Penyebab Jepang Gugur di 8 Besar

By Peksi Cahyo Priambodo - Jumat, 23 Januari 2015 | 19:32 WIB
Selebrasi para pemain Uni Emirat Arab usai menaklukkan Jepang melalui drama adu penalti.
Brendon Thorne/Getty Images
Selebrasi para pemain Uni Emirat Arab usai menaklukkan Jepang melalui drama adu penalti.

Kejutan kembali terjadi di Piala Asia 2015. Setelah di laga sebelumnya Irak berhasil menyingkirkan Iran melalui drama adu penalti, kini giliran Uni Emirat Arab (UEA) yang menyingkirkan juara bertahan Jepang melalui drama yang sama.

Di 90 menit waktu normal, Jepang sudah terlihat kesulitan untuk mencetak gol. Meskipun Samurai Biru telah tertinggal sejak menit ke-7 melalui gol Ali Ahmed Mabkhout.

Setelah menggempur habis pertahanan UEA, Jepang akhirnya baru berhasil menyamakan kedudukan di menit ke-81 melalui sepakan keras Gaku Shibasaki setelah meneruskan umpan pendek Keisuke Honda.

Namun, kedudukan imbang 1-1 itu bertahan hingga akhir pertandingan dan tetap tidak berubah hingga akhir babak tambahan waktu dua kali 15 menit. Meskipun Jepang memiliki 68 persen penguasaan bola dan delapan tendangan yang mengarah kegawang UEA.

Di babak adu penalti, Jepang yang mendapat kesempatan menendang terlebih dahulu gagal mencetak angka pertama akibat sepakan Honda yang melambung jauh di atas mistar gawang. Sedangkan eksekutos UEA baru gagal di penendang ketiga melalui Khamis Esmail yang juga tendangannya melambung.

Ketika lima penendang dari masing-masing tim telah melakukan tugasnya dan kedudukan imbang 4-4, Shinji Kagawa yang menjadi penendang keenam Jepang gagal mencetak angka akibat bola hasil sepakannya hanya membentur tiang gawang. Sedangkan algojo keenam UEA, Ismail Ahmed, berhasil menjalankan tugasnya.

Hasil ini membuat UEA berhak lolos ke semifinal menghadapi tuan rumah Australia pada Selasa (27/1). Sedangkan Jepang harus melupakan ambisi mereka untuk mempertahankan gelar Piala Asia mereka yang berhasil mereka rebut di Qatar pada 2011 lalu.


Editor : Verdi Hendrawan
Sumber : Bolanews


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X