Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ramos: Spanyol Tidak Perlu Mengubah Identitas

By Wisnu Nova Wistowo - Rabu, 3 September 2014 | 03:22 WIB
Sergio Ramos
Getty Images
Sergio Ramos

Tim nasional Spanyol gagal total di Piala Dunia 2014. Walau demikian, Sergio Ramos merasa La Furia Roja tidak perlu mengubah identitas yang dimiliki.

Sebagai timnas yang berstatus juara bertahan Piala Dunia 2010, Spanyol tentu masuk sebagai tim favorit juara di PD 2014. Fakta justru berkata sebaliknya dan skuat besutan Vicente Del Bosque gagal lolos dari babak penyisihan grup.

Sekarang Spanyol pun mulai mengalami masa regenerasi. Beberapa pemain yang telah memberikan sukses besar mulai pergi seperti Xavi Hernandez dan Xabi Alonso. Akan tetapi, Ramos berharap Tim Matador tidak mengubah identitas ke depannya.

"Saya tidak ingin adanya perubahan. Sebuah timnas selalu memiliki identitas dan itu tidak seharusnya berubah sekalipun sejumlah pemain telah meninggalkan tim. Kami di sini untuk membantu pemain baru beradaptasi dengan cara terbaik dan pada akhirnya kami akan melakukan segala sesuatunya dengan benar," kata Ramos.

"Baik Xavi Hernandez dan Xabi Alonso adalah dua pemain penting dalam tim dan fundamental dalam kesuksesan selama bertahun-tahun. Akan tetapi, kami tidak boleh melupakan ada generasi baru dengan antusias dan kualitas besar," ujar dia.


Editor : Wisnu Nova Wistowo
Sumber : AS


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X