Gelandang Xabi Alonso yang baru berada di Bayern Muenchen selama setengah musim, mengaku sangat senang. Mantan pemain Real Madrid itu merasa bersyukur atas keputusannya hengkang ke klub raksasa Bundesliga itu di awal muskm 2014/15.
Alonso didatangkan Josep Guardiola dari Real Madrid dengan harga 10 juta euro. Pemain berusia 33 tahun itu merasa bahwa bermain di Bundesliga bersama Muenchen sangat baik bagi pengalamannya merasakan atmosfer sepak bola yang berbeda di dalam kariernya.
"Saya datang ke sini untuk mencoba sesuatu yang baru. Menjelajahi Bundesliga dan bermain untuk klub yang sangat khusus seperti Bayern. Sekarang saya bisa mengatakan: ini adalah sebuah langkah besar dalam karier saya," kata Alonso.
Bundesliga yang hingga saat ini masih libur dan menjalani laga uji coba, akan kembali digelar pada Sabtu (31/1). Alonso pun sudah tidak sabar dan ingin kembali bermain berkontribusi di laga-laga yang pastinya sangat berat di paruh kedua musim.
"Kaki dan pikiran kami telah beristirahat dan kini kami sudah siap untuk menghadapi fase musim yang sangat menentukan. Sama seperti semua tim, saya juga telah bekerja sangat keras untuk berada dalam kondisi terbaik dan membantu tim dengan cara sebaik mungkin."
"Saya ingin siap untuk menghadapi pertandingan besar pada paruh kedua musim ini. Di Bayern, kami semua memiliki target yang tinggi."
Editor | : | Verdi Hendrawan |
Sumber | : | Football Espana |
Komentar