Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ingin Pindah, Gelandang Potensial PSG Ini Berulah

By Kamis, 28 Agustus 2014 | 17:54 WIB
Adrien Rabiot, menolak berlatih dengan PSG
Dean Mouhtaropoulos/Getty Images
Adrien Rabiot, menolak berlatih dengan PSG

Lantaran terjerat sanksi dari UEFA, Les Parisiens tidak bisa bebas bermanuver di bursa transfer kali ini.

Mereka “cuma” membelanjakan 50 juta euro untuk mendatangkan David Luiz. Padahal, dalam tiga musim terakhir angka pengeluaran klub Paris itu selalu di atas 100 juta euro. Satu rekrutan lain klub musim ini, Serge Aurier, didatangkan dengan status pinjaman dari Toulouse.

Arus pemain keluar klub Paris itu justru lebih deras. Cristophe Jallet (ke Lyon), Alex (Milan), Jeremy Menez (Milan), dan Kingsley Coman (Juventus) adalah beberapa nama yang telah angkat kaki dari Parc des Princes.

Sebentar lagi, daftar pemain keluar PSG sepertinya akan bertambah. Seperti diberitakan L’Equipe, gelandang potensial, Adrien Rabiot dikabarkan sudah tidak betah di PSG. Rabiot bahkan telah mencoba memulai konfrontasi dengan pihak klub. Tujuan Rabiot jelas, yakni supaya PSG segera menjualnya ke klub lain.

Usai pulih dari cedera pergelangan kaki, pemuda 19 tahun itu dijadwalkan menjalani latihan pada Senin (25/8). Namun, Rabiot tak kunjung menampakkan diri di sentra latihan Camp des Loges. Ia mengaku ketinggalan pesawat.
Hari berikutnya, Selasa (26/8), Rabiot akhirnya bergabung dengan skuat. Hanya, ia menolak berlatih karena mengaku masih merasakan nyeri pada kakinya.

Kondisi itu membuat PSG tak punya pilihan selain menjual Rabiot pada musim panas ini. Manajemen Les Parisiens tak bisa menunggu setahun lagi sebab kontrak sang pemain akan habis pada 2015.

Arsenal, Tottenham, Roma, Milan, dan Juventus dikabarkan sudah mengantre untuk mendapatkan jasa Rabiot. Oleh PSG, pemain berambut ikal itu dibandrol dengan harga 10 juta euro (154,56 miliar rupiah).


Editor :
Sumber : Harian BOLA


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X