2.
Di pertandingan tersebut Arema Cronus tampil sebagai tim tamu melawan Persik Kediri walau laga berlangsung di Stadion Gajayana, Malang. Apapun hasil di pertandingan tersebut sebenarnya tidak berpengaruh bagi Arema yang sudah memastikan lolos ke babak delapan besar Liga Super Indonesia (LSI) 2014.
Akan tetapi, sebelum pertandingan berlangsung Suharno berjanji pemain Arema akan tetap bermain maksimal melawan Persik demi memuaskan Aremania. Ia pun merasa Luis Gustavo cs. sudah memberikan performa terbaik di laga tersebut.
"Di lapangan pemain sudah tampil berusaha keras dan tampil maksimal. Semua orang melihat itu," kata Suharno kepada kontributor Bolanews, Iwan Setiawan.
"Kami sempat tertinggal, namun berhasil membalikkan keadaan. Kendati demikian, Persik memiliki semangat kuat dan berhasil menyamakan kedudukan pada menit terakhir," ujar dia.
Editor | : | Wisnu Nova Wistowo |
Sumber | : | www.bolanews.com |
Komentar