Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

6 Klub Divisi Utama Ikuti Piala Bupati Cilacap

By Aning Jati - Minggu, 11 Januari 2015 | 16:02 WIB
PSCS jadi tuan rumah turnamen pramusim Piala Bupati Cilacap
Gatot Susetyo/Bolanews
PSCS jadi tuan rumah turnamen pramusim Piala Bupati Cilacap

24 Januari di Stadion Wijaya Kusuma, Cilacap.

Ketua Panpel, Wasis, menyebut delapan tim sudah dipastikan ambil bagian untuk memperebutkan hadiah total Rp30 juta itu.

Delapan peserta turnamen, yaitu tuan rumah PSCS, dua wakil kompetisi internal yakni Putra Patra Pertamina dan IM Kroya, Persibas Banyumas, Persires Kuningan, Persiba Bantul, Persibangga Purbalingga, dan PPSM Magelang.

Turnamen Piala Bupati Cilacap kebanyakkan dimanfaatkan peserta sebagai ajang seleksi pemain dan pemanasan sebelum terjun di kompetisi Divisi Utama.

"Kami juga memberi kehormatan kepada dua klub juara kompetisi internal. Di sisi lain, PSCS butuh uji coba untuk mengukur kekuatan tim,” tutur Wasis.

Ajang ini memakai sistem gugur yang dilanjutkan babak semifinal dan final. Juara berhak atas hadiah utama Rp15 juta, runner-up Rp10 juta, dan peringkat ketiga bersama masing-masing Rp2,5 juta.


Editor : Gatot Susetyo
Sumber : Bolanews


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X