Nasib sial sundah menerpa Robert Snodgrass dan juga Hull City. Baru satu kali bermain di laga perdana Premier League, gelandang asal Skotlandia itu mengalami cedera parah dan didiagnosa akan absen selama enam bulan.
Snodgrass adalah pembelian termahal bagi Hull pada bursa transfer musim panas 2014 ini. Pemain yang didatangkan dari Norwich City dengan harga sekitar 7,5 juta euro itu mengalami kerusakan parah pada ligamen lututnya pada laga kontra Queens Park Rangers.
Hal ini merupakan pukulan besar bagi sang pemain dan manajer Steve Bruce karena hal ini terjadi di saat-saat terpenting pada musim ini. Manajer berusia 53 tahun itu memastikan bahwa The Tigers akan kembali mencari pemain baru di sisa jendela transfer.
"Kami telah kehilangan Robert Snodgrass sekarang dan berdasarkan diagnosis, kami pikir akan kehilangan dia selama enam bulan. Ini merupakan pukulan besar bagi kami semua karena kami telah menghabiskan banyak uang untuk itu bagi lini tengah," kata Bruce kepada Sky Sports.
"Kami telah kehilangan dia di bagian terbaik dari musim ini. Ini adalah tragedi bagi dia dan juga bagi kami sehingga kami harus berada di pasar transfer dan itu pasti," lanjutnya.
Snodgrass pun kemudian membenarkan hal ini melalui akun Twitter-nya. Namun, pemain berusia 26 tahun itu tetap berpikir positif dan akan berjuang untuk bisa sembuh secepat mungkin.
Gutted ....!!! But I will work as hard as I can to come back fitter and stronger ????
— Robert snodgrass (@robsnodgrass7) August 20, 2014
Editor | : | Verdi Hendrawan |
Sumber | : | Sky Sport |
Komentar