Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Milanisti Indonesia: Hattrick Suporter Terbaik

By Fajar Mutaqin Ahmad - Jumat, 9 Januari 2015 | 14:15 WIB
Milanisti Indonesia membuat “gaduh” dalam acara BOLA Sports Race.
Arief Bagus/BOLA
Milanisti Indonesia membuat “gaduh” dalam acara BOLA Sports Race.

Kesamaan visi dan kegemaran disertai dengan kerja keras terbukti bisa menghasilkan sesuatu yang besar.

Berawal dari obrolan ringan enam orang, Milanisti Indonesia kini berkembang menjadi wadah bagi ribuan pemuja Il Diavolo Rosso di Indonesia.

“Kini kami telah memiliki 84 sezione yang tersebar dari Sabang sampai Merauke. Jumlah anggota resmi Milanisti Indonesia saat ini telah mencapai sekitar 12 ribu orang,” ujar Muhammad Rivai, Divisi Membership Milanisti Indonesia, kepada Harian BOLA.

Milanisti Indonesia resmi berdiri pada 16 Maret 2003. Setelah berdinamika selama 11 tahun, kegiatan yang mereka lakukan pun kian beragam.

Selain nonton bareng dan agenda gathering nasional yang rutin diadakan saban dua tahun sekali, Milanisti Indonesia juga punya wadah bagi pencinta alam yang mereka sebut dengan nama Mipala.

Selain itu, guna merekatkan hubungan antaranggota, Milanisti Indonesia juga rutin berlatih futsal dan sepak bola seminggu sekali.

Beragam kegiatan itu sukses menempa Milanisti Indonesia menjadi sebuah kesatuan solid nan kompak. Terbukti dalam tiga edisi BOLA Sports Race, mereka selalu berhasil menyabet penghargaan sebagai suporter terbaik.

Tertarik menjadi bagian dari keluarga besar Milanisti Indonesia?

“Pendaftaran anggota baru kami buka setiap tanggal 1 sampai 10 per bulannya dengan biaya 150 ribu. Fasilitas yang didapatkan adalah kaus, stiker, dan buletin Milanisti,” ujar Rivai.

DATA KOMUNITAS
Nama: Milanisti Indonesia
Sekretariat: IBM Hanggar Futsal Pancoran Jl. Gatot Subroto, Pancoran, Jakarta
Presiden: Hendra Gugun
Wakil Presiden: Darmawansyah
Sekretaris Jenderal: Rifky Kahfi
Bendahara: Raja Purba
Situs: www.milanisti.or.id
Facebook: Milanisti Indonesia
Twitter: @MilanistiOrId


Editor : Fajar Mutaqin Ahmad
Sumber : BOLA Harian No. II/176 (Penulis: Sem Bagaskara)


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X