Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kalahkan Newcastle, Chelsea Pimpin EPL Sendirian

By Verdi Hendrawan - Minggu, 11 Januari 2015 | 00:05 WIB
Selebrasi gol para pemain Chelsea saat menghadapi Newcastle United.
Tom Dulat/Getty Images
Selebrasi gol para pemain Chelsea saat menghadapi Newcastle United.

21 Premier League, Chelsea berhasil membalaskan dendam mereka kepada Newcastle United dengan skor 2-0. Kemenangan ini pun membuat selisih dengan Manchester City kembali merenggang.

Chelsea merasakan kekalahan pertama kalinya di Premier League musim 2014/15 ini atas Newcastle di Saint James Park. Hal ini yang membuat pertandingan di Stamford Bridge berlangsung seru.

Chelsea dan Newcastle tampil ngotot untuk memenangkan pertandingan. The Magpies pun sempat beberapa kali mengancam gawang The Blues, namun masih mampu diamankan oleh kiper Petr Cech yang kali ini dipercaya Jose Mourinho untuk tampil.

Namun, kemampuan para pemain Chelsea menjadi pembeda di pertarungan ketat tersebut. The Blues pun akhirnya baru berhasil mencetak gol pada menit ke-43 melalui Oscar yang memanfaatkan umpan silang Branislav Ivanovic di depan gawang Tim Krul.

Di babak kedua, Chelsea masih tetap menguasai pertandingan lebih banyak dan juga lebih baik. Pada menit ke-59, gol kedua The Blues pun lahir melalui aksi Diego Costa setelah melakuan berkerja sama cantik dengan Oscar di dalam kotak penalti.

Kedudukan 2-0 pun bertahan hingga akhir pertandingan, meskipun kedua tim memiliki banyak peluang. Hasil ini pun membuat Chelsea mantap di puncak klasemen dan kembali menguasai Premier League dengan selisih dua poin dari City yang ditahan imbang Everton dengan skor 1-1.


Editor : Verdi Hendrawan
Sumber : Bolanews


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X