Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sorry King James, Ini Kandang Milik Miami Heat

By Eko Widodo - Jumat, 26 Desember 2014 | 09:02 WIB
Dwyane Wade dan LeBron James, saling menjaga ketiga berhadapan.
Getty Images
Dwyane Wade dan LeBron James, saling menjaga ketiga berhadapan.

LeBron James untuk pertama kali kembali ke AmericanAirlines Arena, Miami usai final keempat NBA 2014 lalu. Kali ini LeBron berpakaian Cleveland Cavaliers. Miami Heat (14-16) menang 101-91 atas Cleveland Cavaliers (17-11), Jumat (26/12) pagi.

Babak pertama, Miami mendominasi pertandingan dengan unggul 30-27 dan 32-22 di kuarter pertama dan kedua. Cavaliers menang 25-15 di kuarter ketiga. Namun, Heat kembali unggul 24-17 di kuarter keempat.

Dwyane Wade mencetak 31 angka di laga ini (24 di babak pertama). Luol Deng berkontribusi 25 angka 8 rebound 8 assist. Chris Andersen menambahkan 12 angka untuk Heat.

LeBron James mencetak 30 angka untuk Cavaliers. Kyrie Irving menambah 25 angka dan Kevin Love 14. Love untuk pertama kali bermain di posisi center setelah Anderson Varejao absen karena cedera Achilles.

"Kemenangan ini sangat berarti bagi Miami Heat. Di kandang ini, LeBron tetap sahabat kami. Ia berkontribusi besar sebelum memutuskan pindah," ucap Wade, yang 10 kali bermain di Natal.

Chris Bosh masih tidak bermain karena cedera.


Editor : Eko Widodo
Sumber : ESPN, NBA


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X