Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Thailand Tak Mau Buru-buru Kejar Piala Dunia

By Suryo Wahono - Kamis, 25 Desember 2014 | 22:20 WIB
Timnas Thailand
BP
Timnas Thailand

buru memasang target bermain di Piala Dunia 2018 di Rusia. Pernyataan itu disampaikan pelatih Kiatisuk Senamuang.

Setelah sukses menjuarai Piala AFF lalu, ketua asosiasi sepak bola Thailand (FAT), Worawi Makudi, berkata kemungkinan tim bisa tampil di Piala Dunia 2018. ia menjanjikan bonus 300 juta baht atau sekitar 105 miliar rupiah bila tim mampu lolos ke putaran final Piala Dunia di Rusia. tapi Kiatisuk menyatakan yang diperlukan terlebih dulu adalah mematangkan para pemain muda.

"Rata-rata pemain berusia 21-21 tahun. Mereka butuh fisik yang lebih kuat, pengalaman, dan teknik. Jika mereka terus fit dan terus berkembang, saya yakin kami akan mampu bersaing dengan tim-tim seperti Korsel atau Irak dalam waktu 4-5 tahun," ujar Kiatisuk.

"Saya percaya kami akan mampu bersaing tim manapun dari benua manapun dalam waktu 10 tahun," lanjutnya.

Thailand belum pernah menjadi juara Asian Games dan gagal lolos ke putaran final Piala Asia yang digelar di Australia, bulan depan. Jadi bisa dibilang, perjalanan mereka untuk menuju pentas dunia masih cukup jauh.


Editor :
Sumber : Bangkok Post


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X