Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Eks Pemain Timnas U-19 Ini Bertahan di SFC U-21

By Aning Jati - Selasa, 6 Januari 2015 | 10:30 WIB
Bagas Adi Nugroho tetap latihan sendiri meski sedang libur.
Gonang Susatyo/Bolanews
Bagas Adi Nugroho tetap latihan sendiri meski sedang libur.

19, Bagas Adi Nugroho, tetap bertahan di Sriwijaya FC U-21. Bukan berarti dirinya sepi klub peminat, namun Bagas ingin menyelesaikan sekolah lebih dulu sehingga belum ingin meninggalkan SFC U-21.

Saat ini, Bagas masih duduk di kelas tiga SMA Olah Raga Negeri Sriwijaya.

"Saya memilih kembali ke SFC U-21 karena ingin menyelesaikan sekolah dulu. Sudah ada tawaran dari Perseru, tapi saya terpaksa menolaknya. Saya belum bisa pergi ke mana pun. Jadi, saya tetap bermain di LSI U-21 dulu," kata Bagas, yang juga alumnus SAD Uruguay itu.

Bagas sempat dipanggil menjalani pemusatan latihan timnas U-19 saat pulang dari Uruguay. Mereka menjalani pelatnas jangka panjang menuju Piala AFC U-19 di Myanmar. Hanya, Bagas gagal tampil di Myanmar karena harus menjalani pemulihan usai operasi mata ikan di kakinya.

Pemain asal Yogyakarta itu sebenernya juga diikutkan pada skuat U-19 yang menjalani turnamen di Spanyol. Namun, Bagas juga tak bisa memenuhi panggilan itu karena bersamaan dengan operasi yang dijalaninya.

"Kalau sekarang sudah pulih total. Saat ini saya sedang libur sekolah dan latihan sehingga bisa pulang ke Yogyakarta. Meski liburan, saya tetap menjalani latihan untuk menjaga kondisi,” jelasnya.

Bersama pemain lain, seperti kiper Awan Setho, Dicky Indrayana dan Dimas Drajat, mereka diproyeksikan kembali dipanggil ke timnas U-19.

"Belum tahu kapan pemanggilan timnas U-19. Tapi, saya menunggu pemanggilan resminya," kata pemain berusia 18 itu.


Editor :
Sumber : Bolanews


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X