Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persebaya Resmi Mengikat Kontrak Sembilan Pemain

By Wisnu Nova Wistowo - Kamis, 4 Desember 2014 | 06:48 WIB
Dany Saputra dan delapan pemain lain menandatangani kontrak dengan Persebaya
Fahrizal Arnas/Bolanews
Dany Saputra dan delapan pemain lain menandatangani kontrak dengan Persebaya

Sebanyak sembilan pemain resmi menandatangani kontrak dengan manajemen Persebaya, Rabu (3/12), di salah satu restoran di Sidoarjo. Penandatanganan ini dilakukan usai Persebaya menjalani latihan. Mereka yang menandatangani kontrak dengan Persebaya adalah Jendry Pitoy, Dany Saputra, Bima Ragil, Wage Aryo, Munhar, Asep Berlian, Hery Saputra, Ottavio Dutra, Ferry Ariawan.

Mereka yang belum dikontrak masuk dalam daftar tunggu. Rencananya, awal pekan depan, manajemen Persebaya melakukan penandatanganan kontrak gelombang kedua. "Sementara 10 pemain dulu. Mungkin Senin (8/12) atau Selasa (9/12) depan kita panggil yang belum," sebut Gede.

Masuknya sembilan pemain itu menambah daftar pemain yang akan memperkuat Persebaya di Liga Super Indonesia (LSI) 2015. Sebelumnya, sudah ada tujuh eks pemain Timnas U-19 yang sudah terikat kontrak sejak musim lalu. Ketujuh pemain tersebut adalah Evan Dimas Darmono, Putu Gede Juniantara, Hargianto, Zulfiandi, Syahrul Kurniawan, Fatchurrohman, dan Ilham Udin Armaiyn.

Sementara untuk para pemain yang masuk dalam daftar tunggu tak secara otomatis menandatangani kontrak saat gelombang kedua nanti dibuka. Pasalnya, tim pelatih masih melihat kemampuan mereka lagi dalam sesi latihan beberapa hari ke depan. "Sementara ini kami sudah punya daftar pemain yang layak dikontrak pada gelombang kedua, dan yang belum. Kami akan lihat perkembangannya di beberapa hari nanti," ujar Ibnu Grahan, asisten pelatih Persebaya.


Editor : Fahrizal Arnas
Sumber : Bolanews


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X