Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

8 Fakta Aneh dari Dunia Olah Raga 2014

By Suryo Wahono - Rabu, 31 Desember 2014 | 23:30 WIB
Emmanuel Adebayor, mungkin alami kejadian paling aneh selam 2014.
Reuters
Emmanuel Adebayor, mungkin alami kejadian paling aneh selam 2014.

Tahun 2014 juga diwarnai banyak keanehan yang terjadi dalam dunia olah raga sepanjang 2014. Berikut ini 8 fakta aneh dari dunia olah raga 2014 yang dirangkum tim redaksi Bolanews.com.

Pria Asal Manchester ini Lelang Loyalitas Anaknya

Sadar sebagai pendukung tim kecil dan kemungkinan anaknya tak mau seperti dirinya, seorang ayah melelang anaknya untuk mendukung tim lain. Maka, kalau Anda pikir kesetiaan pendukung tim tak bisa dibeli dengan uang, kali ini tampaknya bisa.

Ian Charters (30) adalah penggemar fanatik Watford. Dia sadar bahwa anaknya (7 bulan) kemungkinan tak akan jadi penggemar Watford juga. Karena itu, dia melelang loyalitas anaknya, Eddie, ke klub tertentu yang berminat di eBay. Pilihannya cuma dua: Manchester United atau Manchester City.

Roy Keane Hajar Fans yang Minta Tanda Tangani Buku

Roy Keane memang salah satu sosok kontroversial dan tahun ini dia tetap konsisten. Seorang penggemar minta tanda tangan Keane di sebuah hotel di Dublin, tapi dia malah dihajar. Si penggemar sampai harus dilarikan ke rumah sakit karena luka-lukanya.

Seorang pria meminta Keane untuk menandatangani buku autobiografinya, tapi asisten manajer Timnas Irlandia itu menolak dan disusul adu mulut. Seorang saksi mata di hotel mengatakan, "Ada seorang pembaca buku Roy dan ingin dia menandatanganinya. Saya pikir Roy bilang tidak dan kemudian ada adu kata-kata."

"Yang terjadi kemudian berawal di sana, banyak seruan dan teriakan setelahnya."

Kalender 2015 Bikinan Napoli ini Kok Aneh Sekali

Kalender sepak bola umumnya dihiasi foto-foto aksi di lapangan. Tapi, Napoli ingin menjadi klub yang ingin tampil beda. Mungkin karena mereka punya desain kemeja denim sendiri dan pemiliknya adalah seorang produser film.

Namun, kali ini mungkin agak berlebihan. Klub Serie A ini telah meluncurkan cuplikan isi dari kalender tahun 2015yang melibatkan beberapa pemain, selain ada bos Rafa Benitez berpakaian seperti gladiator Romawi.

Sebelum Tanding, Courtois Selalu Selfie di Toilet

Layaknya pesepak bola lain, Thibaut Courtois juga punya ritus sebelum bertanding. Hanya, ritual kiper Chelsea itu bisa dibilang sedikit aneh.

Begitu tiba di stadion untuk melakoni pertandingan, Courtois memulai aktivitas seperti biasa. Mengeluarkan sepatu dan kaus kaki dari tas, lalu memakai kostum.

Setelah melakukan kegiatan tersebut, barulah Courtois melaksanakan ritusnya. Ia pergi ke toilet dan kemudian berfoto selfie di sana.

"Saya memotret diri sendiri dan mengirimkannya kepada empat sahabat yang ada di Belgia," ujar Courtois kepada situs asal Belgia, Sport.be.

Tujuh Atlet Asian Games 2014 Hilang di Incheon

Momen olah raga terbesar di Asia ini dijadikan kesempatan cari peluang di luar negeri. Sebanyak tujuh atlet dilaporkan hilang dari Asian Games (AG) 2014 di Incheon, Korsel, 19 September-4 Oktober. Kepolisian lokal menduga mereka berniat mencari pekerjaan di Negeri Ginseng.

Para atlet yang hilang berasal dari empat negara, yaitu Nepal (tiga atlet), Sri Lanka (dua), Bangladesh (satu), dan Palestina (satu). Seorang reporter televisi dari Pakistan juga lenyap.

Babi Kesayangan Balotelli Tak Bisa Masuk Inggris

Pribadi Mario Balotelli bagi sebagian besar orang memang aneh, termasuk binatang peliharaannya. Tahun 2014 adalah tahun yang sulit baginya. Selain kesulitan mencetak gol secara rutin di Liverpool, striker Italia itu juga menemui halangan untuk bertemu dengan babi kesayangannya yang bernama Super.

Balotelli memelihara Super sejak dirinya masih membela AC Milan. Setelah hengkang ke Liverpool pada bursa transfer musim panas 2014, ia tak membawa serta babi betina tersebut ke Inggris.

Wasit Dibom Karena Tak Puas dengan Keputusannya

Markas asosiasi wasit Siprus diserang bom pipa oleh orang tak dikenal. Presiden FIFA Sepp Blatter mengutuk aksi serangan bom pipa yang dia sebut "pengecut" itu.

Blatter memberikan dukungan penuh terhadap upaya Asosiasi Sepakbola Siprus untuk melindungi para petugas pertandingannya.

Menurut laporan polisi setempat, bom berdaya ledak rendah itu ditempatkan di pintu masuk bangunan saat menjelang fajar, Senin (14/10), yang menyebabkan kerusakan ringan.

Emmanuel Mengklaim Telah Dikutuk Ibunya

Penampilan Adebayor terus menurun setelah meninggalkan Real Madrid dan bergabung dengan Spurs. Catatan golnya minim, kesempatan bermainnya juga terus berkurang.

Dalam sebuah wawancara beberapa waktu lalu, Adebayor mengaku penampilannya menurun karena ia mendapat kutukan dari ibu dan saudara perempuannya.

"Bagaimana mungkin saya berbicara dengan ibu saya? Dia dan kakak saya sudah mengirimkan Juju (sihir khas Togo) kepada saya!" ujar Adebayor.


Editor : Suryo Wahono
Sumber : Bolanews.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X