Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

5 Catatan Menarik Marc Marquez di 2014

By Tulus Muliawan - Rabu, 31 Desember 2014 | 19:15 WIB
Marc Marquez
Tulus Muliawan/Bolanews
Marc Marquez

tanggung, sejumlah rekor ia cetak dan membuat namanya dikenal luas seantero dunia.

Berikut adalah catatan menarik seputar Marc Marquez di tahun 2014:

1. Raih 10 Kemenangan Beruntun

Marc Marquez belum terbendung! Pebalap muda Repsol Honda itu terus melanjutkan dominasinya di pentas MotoGP 2014 dengan meraih kemenangan di GP Indianapolis, Senin (11/8) dini hari WIB. Gelar ini menjadi titel ke-10 secara beruntun musim ini.

2. Pertahankan Gelar Juara

Marc Marquez berhasil memastikan diri sebagai juara dunia MotoGP 2014 setelah finis di posisi kedua di GP Jepang, Minggu (12/10). Kemenangan ini menempatkan Marquez di puncak klasemen pebalap dengan nilai 317 dan tak akan mampu dikejar pesaing terdekatnya, Dani Pedrosa.

3. Raih 13 Kemenangan = Rekor Baru MotoGP

Marc marquez sukses mengakhiri MotoGP musim 2014 dengan hasil sempurna. Bintang muda Repsol Honda itu mengemas 13 kemenangan sekaligus dan menjadikannya sebagai pebalap dengan torehan gelar terbanyak dalam semusim.

4. Berkunjung ke Indonesia

Juara dunia MotoGP 2014, Marc Marquez, baru pertama kali datang ke Indonesia. Namun, kunjungan pertamanya ke Tanah Air memberikan kesan positif di mata pebalap berusia 21 tahun itu. Ia berjanji akan datang lagi.

5. Juarai GP Qatar dengan Satu Kaki

Cedera dan persiapan yang minim sebelum musim 2014 dimulai ternyata tidak membuat Marc Marquez kehilangan ketajamannya. Juara dunia MotoGP 2013 itu kembali memperlihatkan penampilan menawan dan menghibur yang diakhir dengan kemenangan di seri perdana musim 2014, Senin (24/3) dini hari WIB.

Baca kaleidoskop lengkap 2014 di sini!


Editor : Tulus Muliawan
Sumber : Bolanews


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X