Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Lewati Munoz-Mou, Ancelotti Kini Kejar Rijkaard

By Rizki Indra Sofa - Senin, 1 Desember 2014 | 21:55 WIB
Carlo Ancelotti (Real Madrid)
Getty Images
Carlo Ancelotti (Real Madrid)

Skuat Real Madrid asuhan Carlo Ancelotti sudah mencatatkan rekor baru, meraih 16 kemenangan beruntun di semua kompetisi musim ini! Berikutnya, Don Carlo mengejar rekor Frank Rijkaard.

Rekor sebelumnya ialah 15 kemenangan secara konsekutif yang sama-sama dipegang oleh Miguel Munoz (1960/1961), Jose Mourinho (2011/12), dan Don Carlo (2014/15). Sosok terakhir ini akhirnya berdiri sendirian di puncak daftar usai mengantar Madrid meraih kemenangan ke-16 beruntun atas Malaga.

Ancelotti sudah melewati rekor 15 kemenangan beruntun Madrid. Dia tidak mau berhenti.Tantangan Don Carlo masih panjang. Target berikutnya ialah rekor 18 kemenangan beruntun yang ditorehkan Barcelona pada era Frank Rijkaard
Sepanjang 22 Oktober 2005 sampai 22 Januari 2006, Barca memenangi 13 partai liga, tiga di LC, dan dua duel Copa del Rey secara konsekutif. Rekor 18 kemenangan beruntun milik Ronaldinho cs. ini menjadi yang terbaik di Negeri Matador.
Madrid era Ancelotti punya peluang bagus buat menyamai dan melewatinya. Tiga partai ke depan Madrid semua dihelat di Santiago Bernabeu: vs Cornella di leg II babak 32 besar Copa, Celta Vigo di pekan ke-14 La Liga, dan Ludogorets di pekan keenam fase grup LC 2014/15.

Ancelotti sudah melewati rekor 15 kemenangan beruntun Madrid. Dia tidak mau berhenti.Tantangan Don Carlo masih panjang. Target berikutnya ialah rekor 18 kemenangan beruntun yang ditorehkan Barcelona pada era Frank Rijkaard

Sepanjang 22 Oktober 2005 sampai 22 Januari 2006, Barca memenangi 13 partai liga, tiga di LC, dan dua duel Copa del Rey secara konsekutif. Rekor 18 kemenangan beruntun milik Ronaldinho cs. ini menjadi yang terbaik di Negeri Matador.

Madrid era Ancelotti punya peluang bagus buat menyamai dan melewatinya. Tiga partai ke depan Madrid semua dihelat di Santiago Bernabeu: vs Cornella di leg II babak 32 besar Copa, Celta Vigo di pekan ke-14 La Liga, dan Ludogorets di pekan keenam fase grup LC 2014/15.


Editor : Rizki Indra Sofa
Sumber : Marca


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X