Para pemain muda yang dimiliki Mitra Kukar unjuk gigi dalam uji coba kedua lawan Royal Thai Air Force di lapangan kompleks International Bangkok School, Selasa (30/12).
Tim Naga Mekes menang 2-0 atas RTAF. Dua gol dilesakkan Rahmad Affandi dan Dibyo Previan Caesario di babak kedua. Keduanya merupakan pemain baru. Affandi musim lalu bermain buat Persija, sementara Dibyo memper kuat Persita.
“Saya senang dengan perkembangan tim. Pemain baru mulai bisa beradaptasi dengan tim. Secara keseluruhan, tim sudah mulai bisa menerapkan taktik apa yang saya inginkan,” kata Scott Cooper, pelatih Mitra Kukar.
Saat awal main, Scott mempercayai pemain muda seperti Rudolof Yanto Basna dan Yogi Rahadian sebagai starter. Mereka dinilai tampil bagus dan tak grogi meski bermain berdampingan dengan para pemain senior seperti Zulkifli Syukur atau Jajang Mulyana. “Pemain muda tampil bagus. Mereka mau belajar dan bekerja keras,” ucap Scott.
Laga uji coba ini merupakan yang kedua selama Mitra Kukar melakukan TC di Bangkok. Sebelumnya, Jajang dkk. unggul 2-1 atas TTM FC (27/12). Mereka akan melakoni pertandingan terakhir lawan Ratchaburi FC (4/1) sebelum pulang dan melanjutkan TC di Batu, Malang.
Laporan langsung Erwin Fitriansyah dari bangkok, Thailand.
Editor | : | Erwin Fitriansyah |
Sumber | : | Bolanews |
Komentar