Manajer Arsenal, Arsene Wenger, mengaku tak sakit hati dengan hujatan, kritik, dan desakan mundur dari penggemarnya sendiri.
Dalam beberapa hari belakangan ini, kampanye untuk menurunkan Wenger dari kursi pelatih Arsenal memang tengah menggema. Para fan kecewa lantaran sang pelatih tak bisa mengangkat perfoma klub kesayangan mereka.
Teranyar, suporter membentangkan spanduk besar bertuliskan 'Sudah Cukup, Wenger Harus Pergi!' saat Arsenal menang 1-0 atas West Bromwich Albion, Sabtu (29/11). Namun, semua itu tak membuat Wenger sakit hati ataupun kecewa.
"Apakah saya sakit hati atas kritik selama ini? Sejujurnya, tidak," kata Wenger seperti dikutip Daily Mail.
"Saya bisa melakukan pekerjaan saya. Saya melakukan pekerjaan dengan komitmen total," imbuhnya.
Kini The Gunners bercokol di peringkat keenam papan klasemen Premier League. Mereka mengantongi rekor lima kemenangan, lima kali kalah, dan tiga seri.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | Daily Mail |
Komentar