Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Valencia Mencari Pelampiasan di Copa del Rey

By Indra Citra Sena - Jumat, 5 Desember 2014 | 00:21 WIB
Nuno Espirito Santo, mengincar kemenangan atas Vallecano.
Jose Jordan/AFP
Nuno Espirito Santo, mengincar kemenangan atas Vallecano.

1 dari Barcelona akibat kehilangan fokus di detik-detik penghabisan laga.

Situasi ini membuat Valencia tidak punya pilihan selain mengincar kemenangan di pertandingan berikutnya, yakni melawan Rayo Vallecano di babak 32 besar Copa del Rey 2014/15, Kamis (4/11). Sebab, hasil positif tentu bakal berdampak signifikan terhadap mental bertanding para pemain.

Pelatih Valencia, Nuno Espirito Santo, menekankan kepada anak asuhnya agar mengeluarkan kemampuan terbaik menghadapi Vallecano. Pria berkebangsaan Portugal itu ingin Alvaro Negredo dkk. melaju hingga partai puncak dan juara.

“Kami punya ambisi besar di Copa del Rey. Karena itu, kami akan berupaya menang di markas Vallecano supaya peluang lolos meningkat. Tidak mudah memang. Tapi, kami harus bisa melakukannya,” kata Nuno seperti dikutip dari Super Deporte.

Deretan pemain terbaik seperti Shkodran Mustafi, Nicolas Otamendi, Andre Gomes, Paco Alcacer, dan Negredo disiapkan oleh Nuno. Hanya saja, kemungkinan besar pelatih berusia 40 tahun itu bakal mengutamakan pemain lapis kedua guna memberikan waktu istirahat kepada awak utama Valencia.

“Pertandingan Copa hampir selalu digunakan pelatih klub La Liga untuk menurunkan pemain yang jarang mendapatkan kesempatan. Namun, saya tetap mengutamakan pemain dengan kondisi fisik terbaik buat mengisi susunan sebelas pertama versus Vallecano,” ujar Nuno lagi.


Editor : Indra Citra Sena
Sumber : Super Deporte


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X