Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Wah, Permainan Jerman Mirip Persib Tempo Dulu!

By Aning Jati - Senin, 14 Juli 2014 | 20:52 WIB
Permainan Philipp Lahm dkk. lebih solid dari Argentina.
Odd Andersen/Getty Images
Permainan Philipp Lahm dkk. lebih solid dari Argentina.

an, Yudi Guntara, menanggap Jerman memang layak jadi juara dunia setelah mengalahkan Argentina di final Piala Dunia 2014 (13/7).

Menariknya, pencetak satu dari dua gol kemenangan Persin atas PSM di final Perserikatan 93/94 itu menyebut permainan yang diusung Philipp Lahm dkk. di PD 2014, mirip permainan Persib tempo dulu.

"Jerman punya mental bertanding dan mental juara tinggi apabila dibandingkan dengan Argentina. Saling pengertian antarlini begitu terlihat, lebih solid. Setelah memastikan jadi juara dunia, kekerabatan layaknya keluarga juga tampak," ujar Yudi.

Sementara Argentina dinilai Yudi cenderung lebih mengandalkan individu terutama dari Lionel Messi, Angel Di Maria, serta Gonzalo Higuain. "Tim yang mengandalkan individu lebih mudah dikalahkan oleh tim yang punya kerja sama solid seperti Jerman," ucapnya.

Mencermati permainan Jerman dan Argentina membuat eks gelandang serang Persib itu seolah bernostalgia. "Jujur saja, permainan Jerman di PD kali ini seperti permainan Persib dulu," kata Yudi.


Editor : Erwin Snaz
Sumber : -


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X