SSB Saint Prima Bandung ikut serta pada turnamen sepak bola internasional Piala Supermokh KU 12 yang berlangsung di Kuala Lumpur, Malaysia, 5 hingga 7 Desember. Turnamen ini diikuti 16 peserta dari Asia dan Eropa.
Anak-anak Saint Prima tergabung dalam Grup C bersama timnas Myanmar, Jeju Seo Korsel, dan Malaysia Panthera.
Dua tim peringkat teratas masing-masing grup berhak lolos ke babak perempat final. Sedangkan tim yang kalah tidak langsung gugur, namun akan bertanding lagi untuk menentukan peringkat hingga posisi ke-16.
Manajer Saint Prima, Didi Supardi, mengatakan turnamen ini dikemas oleh pantia setempat tidak hanya fokus pada kegiatan sepak bola, namun dikaitkan dengan aspek pariwisata.
"Kami berharap anak-anak bisa menambah pengalaman bertanding sekaligus belajar dari tim-tim lain dari negara yang sepak bolanya lebih maju seperti Korea Selatan, Kroasia, dan Spanyol," ujar Dedi.
Editor | : | Budi Kresnadi |
Sumber | : | Bolanews |
Komentar