hari Juergen Klopp sedang kelam. Ia dibanjiri kritik oleh fan sendiri lantaran belum mampu mengangkat Borussia Dortmund dari dasar klasemen Bundesliga 2014/15.
Dortmund masih tertahan di dasar klasemen dengan hanya mengoleksi 11 poin dari 13 pertandingan. Mereka tertinggal jauh dari sang rival abadi, Bayern Muenchen, yang berdiri kokoh di posisi teratas dengan mengantongi 33 poin.
Klopp lantas membuat lelucon tentang timnya dan Muenchen.
"Jika ingin sukses, seseorang hanya punya satu pilihan, yaitu jadi fan Muenchen," tutur sang nahkoda seperti dikutip Daily Mail.
"Saya sangat mengerti kritik yang datang. Itu manusiawi. Mereka sungguh normal," imbuhnya.
Padahal Klopp adalah sosok yang berjasa membawa Dortmund ke final Liga Champion edisi 2012/13. Seiring perginya para pilar andalan, prestasi Dortmund terus merosot di liga domestik.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | Daily Mail |
Komentar