Mitra Kukar mendapatkan sponsor baru untuk menghadapi persaingan Liga Super Indonesia (LSI) musim depan. Presiden Endri Erawan secara resmi mengumumkan Si Naga Mekes sudah melakukan ikatan kerja sama dengan salah satu produk apparel dunia, Joma dalam konferensi pers di Jakarta, Jumat (28/11) malam WIB,
Ikatan kontrak Mitra Kukar dengan Joma berdurasi satu tahun dengan nilai sebesar 2 miliar rupiah. Joma resmi menjadi penyuplai jersey tim utama Mitra Kukar pada musim 2015.
"Sejak 2002/2003 Mitra Kukar selalu memproduksi jersey sendiri. Akan tetapi, berdasarkan perkembangan kami dalam tiga tahun di LSI paradigma seperti itu harus kami ubah dan lebih profesional dan menjual ke market yang lebih besar lagi. Yakni melakukan kerja sama dengan pihak sponsor," kata Endri Endrawan.
"Salah satu langkah awalnya adalah sekarang kami mengikat kerja sama dengan Joma. Kerja sama seperti ini merupakan kali pertama bagi Mitra Kukar," ujar dia.
Editor | : | Wisnu Nova Wistowo |
Sumber | : | Bolanews |
Komentar