Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kun Aguero Masih Kalah Tajam dari Dua Striker Ini

By Jumat, 28 November 2014 | 19:24 WIB
Les Ferdinand kala bermain di Newcastle.
Mike Hewitt/Getty Images
Les Ferdinand kala bermain di Newcastle.

Gol bak begitu mudah tercipta dari kaki Sergio Aguero (Manchester City). Musim ini sahabat karib Lionel Messi itu telah 12 kali menggetarkan jala lawan dalam 12 laga EPL.

Namun, di sepanjang sejarah EPL, ternyata ada pemain lain yang sanggup mengukir start lebih baik ketimbang Aguero. Mereka adalah Les Ferdinand (Newcastle) dan Kevin Phillips (Sunderland).

Pada 1995/96 Ferdinand mengukir 14 gol dalam 12 pekan perdana EPL. Pada rentang serupa Phillips sanggup 13 kali menggetarkan jala gawang lawan di EPL 1999/00.
 
Walau begitu, Aguero masih berada dalam trek yang benar untuk memecahkan rekor gol terbanyak dalam satu musim EPL yang sampai kini masih dipegang oleh Alan Shearer (1995/96), Cristiano Ronaldo (2007/08), dan Luis Suarez (2013/14). Ketiga orang itu sama-sama mengantongi gelar pemain tersubur dengan koleksi 31 gol.

Andai tak terganggu cedera, Aguero jelas berpeluang melewati plafon 31 gol. Musim ini jebolan akademi Independiente itu rata-rata membuat satu gol per gim. Jika rasio tersebut bisa terus dijaga, Aguero akan bisa menutup musim dengan torehan 38 gol!


Editor :
Sumber : Harian BOLA


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X