Penampilan AC Milan musim ini mengundang komentar Paolo Maldini. Legenda sepak bola Italia itu menilai Milan telah berkembang pesat, salah satunya bisa dilihat dengan penggunaan pemain muda dalam skuat.
Saat dijumpai dalam sebuah acara di Milan, Maldini mengaku menaruh perhatian lebih terhadap bek sayap muda Rossoneri, Mattia De Sciglio. Maldini menilai sosok De Sciglio punya perjalanan karier yang mirip dengannya.
"Mungkin apa yang didapat De Sciglio bersama Milan saat ini belum maksimal. Tapi saya yakin dia bisa berkembang dan memiliki karier seperti saya," ujar Maldini, yang menghabiskan karier selama 24 tahun bersama Milan.
Saat disinggung mengenai masa-masa indahnya bersama Milan, Maldini menyatakan bahwa keinginannya untuk menjadi kapten Milan setelah ayahnya sudah ada sejak lama. Pria 39 tahun itu sangat senang bisa mewujudkannya.
Editor | : | Tulus Muliawan |
Sumber | : | Sky Sports Italia |
Komentar