Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Fokus di Timnas U-23, Alhadad Tolak Persela

By Aning Jati - Sabtu, 15 November 2014 | 16:10 WIB
M. Zein Alhadad fokus di timnas U-23.
Fahrizal Arnas/Bolanews
M. Zein Alhadad fokus di timnas U-23.

Setelah lama tak jadi buruan kontestan Liga Super Indonesia, M. Zein Alhadad kembali masuk dalam bursa pelatih yang diburu untuk musim depan.

Klub yang ingin mendapatkan bubuhan tanda tangan Alhadad adalah Persela.

Persela menghendaki Alhadad karena posisi pelatih lowong pasca mundurnya Eduard Tjong di akhir kompetisi LSI 2014. Kabarnya, tak lama setelah Eduard mundur, manajemen Persela langsung menghubungi Mamak, panggilan akrab Alhadad.

"Memang benar ada kontak dari salah satu klub LSI asal Jatim," ungkap Alhadad.

Namun, Alhadad terpaksa menolak pinangan Persela karena saat ini ia harus fokus ke timnas U-23.

"Untuk sekarang saya di timnas saja dulu, mungkin setelah kontrak bersama timnas selesai, saya baru berpikir untuk melanjutkan karier bersama klub," tutur eks pelatih Persebaya dan Deltras itu.

Saat ini Alhadad bersama Mustaqim ditunjuk oleh Badan Tim Nasional (BTN) sebagai asisten Aji Santoso di timnas U-23. Trio pelatih asal Jawa Timur ini ditarget meraih medali emas di SEA Games 2015.

Rekam jejak Mamak sebagai pelatih cukup bagus. Mamak pernah membawa Deltras Sidoarjo sebagai semifinalis Copa Indonesia 2009. Mantan pelatih Persebaya dan Persijatim itu juga pernah merebut gelar pelatih terbaik di ajang yang sama.


Editor : Fahrizal Arnas
Sumber : Harian BOLA


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X