satunya pelatih Inter yang tak pernah memberikan kesempatan bagi Obi untuk berlatih bersama skuat utama Inter.
Tugas yang diemban Roberto Mancini jelas tak mudah. Selain diharapkan mampu membawa Inter kembali bangkit di Serie A, mantan penyerang Sampdoria dan tim nasional Italia tersebut juga harus memulai tugas barunya di laga derbi Milan.
Hasil imbang 1-1 setidaknya menyelamatkan reputasi Mancini, dibanding jika Inter takluk. Namun sepertinya tak banyak yang tahu bahwa pencetak gol tunggal Inter di laga tersebut, Joel Obi, justru pernah diabaikan Mancini pada kisaran periode 2005 hingga 2008.
Semuanya bermula kala Obi lolos seleksi dan masuk ke akademi Inter pada tahun 2005. Kala itu, ia masih berusia 14 tahun. Pada periode yang sama, Mancini juga telah menjadi pelatih kepala di skuat Inter. Perlahan, Obi mulai menunjukkan bakat potensialnya, termasuk kala membawa tim junior Inter menjadi juara di ajang Allievi Nazionali pada tahun 2008. Kejuaraan tersebut merupakan kejuaraan untuk kategori junior yang rutin berlangsung setiap tahun.
Saat posisi Mancini digantikan Jose Mourinho, Obi sempat beberapa kali diajak Mou untuk mengikuti sesi latihan bersama skuat utama. Meski memang pada akhirnya, Obi tak pernah sekalipun tampil di era Mou.
Debut perdana Obi bersama skuat utama Inter baru ia raih kala tongkat kepelatihan berpindah tangan ke Rafael Benitez. Setelah era Benitez beralih ke Claudio Ranieri, barulah Obi rutin tampil sejak menit awal.
Kini, Mancini kembali menangani Inter dan ia menyaksikan sendiri bagaimana pemain yang sempat diabaikannya beberapa tahun silam tersebut justru menjadi penyelamat di derbi Milan.
Editor | : | Martinus Bangun |
Sumber | : | - |
Komentar