Tidak sulit bagi Munhar untuk mendapatkan klub baru setelah keluar dari Arema Cronus pekan lalu.
Meski dalam dua musim terakhir dia hanya jadi cadangan di Arema, Sriwijaya FC mengklaim sudah mendapatkan kesepakatan untuk mengontrak bek yang dikenal garang ini.
Hanya, saat BOLANEWS menghubungi Munhar, ternyata pemain asal Sidoarjo itu masih malu disebut hengkang ke SFC. "Saya tak kemana-mana. Sekarang ada di rumah Sidoarjo lalu nanti ke Malang lagi (rumah istrinya)," kata mantan pemain Persema itu.
Walau masih enggan menyebut klub tujuannya musim depan, bek 26 tahun itu tidak memungkiri ingin jadi starter di klub baru lantaran bila tetap cadangan, namanya bakal semakin tenggelam bersama potensinya.
"Sulit main bagus kalau jarang dapat kesempatan bermain," imbuhnya.
Musim 2014 Munhar hanya dua kali main. Tetapi, dalam penampilannya Munhar kerap membuat blunder seperti saat Arema kalah perdana di kandang sendiri 1-2 dari Semen Padang (21/5). Dua gol yang dicetak lawan bermula dari kelengahannya.
Sejak itu, label sebagai pemain garang mulai luntur. Tackling keras dan tepat sasaran yang jadi andalan tiga musim lalu juga tak terlihat.
Melihat kondisi itu, GM Arema Ruddy Widodo berharap Munhar bisa menemukan lagi penampilan puncaknya di klub baru musim depan.
"Dia sudah pamit dan bilang mau ke Sriwijaya. Semoga di sana dia bangkit karena kualitas Munhar sebenarnya bagus," ujar Ruddy.
Editor | : | Iwan Setiawan |
Sumber | : | Bolanews |
Komentar