Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dana Komersial LSI 2014 Cair Sebelum 2015

By Suryo Wahono - Kamis, 13 November 2014 | 21:33 WIB
Joko Driyono
Herka Yanis/Bolanews
Joko Driyono

Berakhirnya kompetisi LSI 2014 pada 7 November masih menyisakan tanggungan finansial bagi PT Liga Indonesia. Operator liga itu belum menuntaskan pembayaran dana komersial yang menjadi hak klub.

Bagi tim yang tak lolos ke babak 8 besar berhak atas Rp2 miliar. Sedangkan untuk tim yang lolos mendapatkan tambahan Rp500 juta. Sementara itu, Arema, Pelita Bandung Raya, Persipura, dan Persib dapat Rp500 lagi sehingga total mencapai Rp3 miliar.

Namun, sebanyak 22 tim peserta LSI belum mendapatkan keseluruhan dana yang dijanjikan. "Sampai saat ini dana komersial untuk setiap klub memang masih belum tuntas. Pasalnya, PT Liga Indonesia saja masih belum mendapatkan dana lagi dari BV Sport selaku pemegang hak komersial LSI. Dananya masih belum cair," ujar Tigor Shalom Boboy, sekretaris PT LI.

Sementara itu, PT LI menjanjikan akan menuntaskan pencairan dana itu sebelum memasuki 2015. "Jadi saat memasuki tahun baru kami sudah fokus terhadap RUPS (Rapat Umum Pemegang Saham) untuk LSI 2015," ujar Tigor.


Editor : Kukuh Wahyudi
Sumber : Harian BOLA


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X