Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

2014 Tahun Mengecewakan untuk Spanyol

By Ade Jayadireja - Kamis, 20 November 2014 | 10:00 WIB
Vicente Del Bosque
Getty Images
Vicente Del Bosque

Tahun 2014 menjadi tahun yang kurang bersahabat buat timnas Spanyol. Rentetan hasil buruk yang diterima Xavi dkk. membuat kecewa sang pelatih, Vicente Del Bosque.

Kekecewaan terbesar Spanyol terjadi ketika tersingkir dari fase grup Piala Dunia di Brasil. Setelah itu, hasil negatif terus berdatangan. Teranyar, La Furia Roja takluk 0-1 dari Jerman dalam laga persahabatan (18/11).

"Kami tidak bisa mengatakan bahwa 2014 adalah tahun yang bagus," tutur Del Bosque seperti dikutip ESPN.

"Kami ingin menatap ke depan dengan optimisme. Kami tidak senang dengan tahun ini, terutama dengan apa yang terjadi di Piala Dunia Brasil," imbuhnya.

Saat ini Spanyol menempati posisi kedua di klasemen Grup C Kualifikasi Euro 2016. Mereka menelan satu kekalahan dan tiga kali menang dalam empat pertandingan.


Editor : Ade Jayadireja
Sumber : ESPN


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X