Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Simeone: Atletico Tak Bergantung pada Saya!

By Indra Citra Sena - Kamis, 20 November 2014 | 00:01 WIB
Diego Simeone.
Jonathan Nackstrand/AFP
Diego Simeone.

Diego Simeone merupakan salah satu pelatih terbaik Eropa saat ini. Keberhasilan menghadirkan sederet prestasi buat Atletico Madrid, baik di kancah domestik maupun kontinental, menjadi penegasan status pria berjulukan El Cholo tersebut.

Belakangan, muncul istilah “Cholodependencia” yang mengacu pada ketergantungan Atletico terhadap kehadiran Simeone di tepi lapangan.

Situasi ini mirip dengan "Messidependencia" alias ketergantungan Lionel Messi di Barcelona dan "Ronaldodependencia" alias ketergantungan Cristiano Ronaldo di Real Madrid.

Kendati begitu, Simeone menolak anggapan bahwa Atletico sangat tergantung kepada dirinya. Dia merasa berbagai kesuksesan yang diraih klubnya berasal dari kerja keras segenap pemain dan manajemen.

"Kami tak mengenal istilah Cholodependencia. Atletico menjelma menjadi klub kuat lantaran orang-orang di dalamnya memiliki kesamaan visi dan misi," kata Simeone seperti dikutip dari Marca.

"Bagi saya, simbol klub tak harus sesuatu yang personal. Di Atletico, kebersamaan dan kerja keras lah yang membuat kami maju," ujar pelatih berkebangsaan Argentina itu.


Editor : Indra Citra Sena
Sumber : Marca


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X