Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pelita Jaya Kalahkan La Salle Filipina 73-66

By Eko Widodo - Rabu, 19 November 2014 | 16:06 WIB
Dimas Aryo Dewanto, dikejar pemain La Salle Raphael Romeo.
1Titan
Dimas Aryo Dewanto, dikejar pemain La Salle Raphael Romeo.

Peringkat ketiga turnamen Speedy NBL Indonesia 2014, Pelita Jaya Energi MP, sukses melewati pertandingan pertama turnamen Melaka International Basketball Championships 2014, 19-24 November di Stadium MBMB Bukit Serindit, Melaka, Malaysia. Pelita Jaya menang 73-66 atas tim universitas La Salle, Rabu (19/11).

Filipina diwakili tim universitas La Salle. Tim ini dilatih oleh Gabriel Luis Velasco.

"Persiapan kita sudah cukup baik menghadapi mereka. Anak-anak juga cukup baik kondisinya. Namun, beberapa memang kena flu. Lapangannya dingin sekali he he he," kata Ronald Simanjuntak, manajer, ketika dihubungi BOLA, Rabu pagi.

"Kita juga belum tahu kekuatan mereka. Yang pasti, kita memang tidak bersiap khusus untuk turnamen ini. Kita akan menguji semua kesiapan menuju NBL Indonesia, Desember nanti," ucap Ronald.

Ada empat pertandingan yang dimainkan hari ini. Pelita Jaya menghadapi Filipina, Singapura lawan Selandia Baru, Melaka vs Thailand, dan Kelantan lawan Makau.


Editor : Eko Widodo
Sumber : Titan


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X