Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ditanduk, Mertens Berikan Acungan Jempol

By Aning Jati - Senin, 17 November 2014 | 15:42 WIB
Dries Mertens mendapat perawatan di laga kontra Wales.
Dean Mouhtaropoulos/Getty Images
Dries Mertens mendapat perawatan di laga kontra Wales.

Gegar otak dan dirawat di rumah sakit, tetapi Dries Mertens mengacungkan jempolnya.

Rupanya, hal itu dilakukan Mertens untuk meredakan kekhawatiran orang terdekat serta fan yang cemas dengan kondisinya pasca insiden tandukan dengan George Williams yang membuatnya cedera.

Insiden tandukan itu terjadi kala Mertens dan Williams membela timnas masing-masing, Belgia dan Wales, di Kualifikasi Piala Eropa 2016, Senin (17/11) dini hari WIB.

Akibat insiden itu Daily Mail melaporkan Mertens menderita gegar otak dan harus dirawat di rumah sakit setidaknya selama 24 jam.

"Saya baik-baik saja! terima kasih atas dukungannya," ujar pemain sayap Napoli itu, dilengkapi foto acungan jempol.

Williams lega mengetahui kondisi Mertens.

"Senang mendengar dia baik-baik saja," balas Williams di akun Twitter.

Mertens, yang masuk menggantikan Divock Origi di menit ke-71 harus digantikan jelang bubaran akibat tandukan itu. Ia sempat dibawa ke tepi lapangan di King Baudouin Stadium dan mendapat perawatan selama lima menit.

Pertandingan kontra Wales yang berakhir 0-0 jadi caps Mertens ke-34 dengan torehan tujuh gol di segala ajang timnas Belgia.

(Penulis: Haikel Altajulfa)


Editor : Aning Jati
Sumber : -


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X