Pertarungan semifinal pertama Liga Super Indonesia antara Persipura Jayapura menghadapi Pelita Bandung Raya akan segera digelar di Stadion Gelora Sriwijaya, Jakabaring, Palembang. Pertarungan sengit dipastikan akan terjadi untuk membuka peluang mereka masuk ke babak final. Ikuti jalannya pertandingan bersama Bolanews.
Rekaman jalannya pertandingan:
Full Time: Persipura Jayapura 2 (68', 70' Boaz) Pelita Bandung Raya 0
Dua menit tambahan waktu.
90' Kartu kuning untuk Robertino setelah mencoba menjangkau bola menggunakan tangan.
88' Sepakan Pahabol masih bisa dijangkau Romanovs.
87' Pergantian Persipura, Alom masuk, Imanuel Wanggai keluar.
87' Umpan sepakan penjuru Kim gagal dijangkau Musafri.
81' Pergantian Persipura: Boaz keluar, Kayame masuk.
80' Pahabol gagal congkel bola ke arah gawang dengan sempurna.
80' Umpan terobosan Boban kepada BePe lebih dekat ke kiper Dede.
78' Pergantian PBR: David Lally keluar, Boban masuk.
76' Sepakan Musafri masih bisa dihadang kiper Persipura.
73' Kartu kuning untuk T. A. Musafri.
70' GOL! Boaz berhasil tambah keunggulan Persipura kini melalui free kick.
68' Boaz berhasil manfaatkan umpan mendatar Beroperay dengan satu sentuhan.
68' GOL! Boaz akhirnya berhasil membawa Persipura unggul.
67' Robertino dijatuhkan di kotak penalti, tapi bukan pelanggaran.
66' Pergantian PBR: Wawan masuk, Rizki Pellu keluar.
66' Sepakan keras Boaz masih mengarah ke kiper PBR.
63' Sepakan spelukasi dari David Lally masih lemah dan tidak terarah.
60' Sepakan Boaz masih berhasil dihadang Wildansyah dengan baik.
58' Sepakan melengkung Pahabol masih bisa diamankan kiper PBR.
56' Umpan mendatar Dias Angga tidak menemui rekan-rekannya.
54' Pergantian Persipura: Pangkali keluar, Pahabol masuk.
52' Tendangan bebas jarak jauk Kim berhasil diamankan kiper.
51' Sepakan BePe masih dapat diamankan dengan baik oleh kiper Dede.
50' Sepakan Robertino masih sedikit menyamping dari gawang PBR.
48' Tendangan bebas langsung Persipura berakhir dengan off side.
46' Kick off babak kedua telah dilakukan.
Half Time: Persipura 0 Pelita Bandung Raya 0
43' Terjadi kericuhan di pinggir lapangan yang melibatkan pelatih Dejan Antonic.
42' Kartu kuning untuk Rizki Pellu setelah langgar Robertino.
39' Sepakan Imanuel Wanggai masih belum menemui sasarannya.
36' Sepakan Gerard Pangkali masih bisa ditepis kiper PBR dengan baik.
33' BePe terlihat kesakitan setelah berduel dengan Paulin.
32' Kartu kuning untuk Lim Jun-sik.
29' Percobaan jarak jauh dari Jun-sik masih mengarah ke kiper PBR.
27' Peluang emas PBR masih berhasil digagalkan bek Persipura.
25' Sepakan spekulasi dari Jun-sik masih jauh dari sasaran.
22' Eksekusi tendangan Ian Kabes masih sedikit menyamping.
21' Persipura dapatkan tendangan bebas di sekitar kotak penalti PBR.
20' Sepakan Robertino gagal mengarah ke sasaran tembak.
17' Tendangan keras Robertino masih bisa diamankan kiper PBR.
13' Terobosan kepada Ian Kabes lebih dekat ke kiper Dennis Romanov.
11' Umpan silang berbahaya BePe digagalkan kiper Dede.
8' Titus Bonai tampak kesal di tribun penonton melihat tandukkan Boaz.
8' Tandukkan Boaz memantul ke tanah masih melambung.
4' Tendangan penjuru Kim hampir disambar Nova di depan gawang.
2' Pelanggaran keras Gerard Pangkali terhadap Kim Kurniawan.
1' Serangan pertama PBR berhasil dipatahkan bek Persipura.
1' Kick off babak pertama telah dilakukan.
Persipura Jayapura XI: Dede Soleman, B. Paulin, Fakdawer, Beroperai, Yustinus Pae, I. Wanggai, L. Jun Sik, Robertino P, G. Pangkali, I. Kabes, Boaz S.
Cadangan: Ferdiansyah, D. Tata, A. Ibo, Izaac Wanggai, Nelson Alom, F. Pahabol, R. Kayame.
Pelita Bandung Raya XI: D. Romanov, Hermawan, Nova A, Dias Angga, Wildansyah, Kim K, Rizky Pellu, Iman, T. A. Musyafri, David Laly, Bambang Pamungkas.
Cadangan: A. Kelvan, Boban N, M. Rifan, Agus Indra, Riyandi R, Wawan, F, Dolly Gultom.
Editor | : | Verdi Hendrawan |
Sumber | : | Bolanews |
Komentar