20.
19. Sandy Turnbull
Gol 101 | Laga 247
Dia jago duel di udara. Mantan pemain Manchester City ini juara Piala FA 1909. Namun, kariernya juga berakhir
tragis, tewas terbunuh saat ikut Perang Dunia Pertama.
18. Cristiano Ronaldo
Gol 118 | Laga 292
Inilah pewaris kaos bertuah dari Beckham. Dia jago gocek, penalti, tendangan bebas, kaki kiri, kaki kanan,
dundulan. Salah satu rekornya adalah mencetak 42 gol musim 2007/08.
17. Andy Cole
Gol 121 | Laga 275
Ini dia raja gol rekan sehati Dwight Yorke. Dia salah satu pemain yang membawa United meraih gelar trebel musim
1998/99.
16. Ole Gunnar Solskjaer
Gol 126 | Laga 366
Striker Norwegia ini dikenal sebagai super-sub.
15. Brian McClair
Gol 127 | Laga 471
Dia adalah pemain pertama sejak George Best yang bisa menembus rekor 20 gol di liga di musim pertama pada 1987/88.
14. Tommy Taylor
Gol 131 | Laga 191
Dia diangkut dari Barnsley pada 1953. Taylor dikenang sebagai salah satu penyerang tengah terbaik di United dan TImnas Inggris. Dia membawa United juara championship [ada 1956 (34 gol) pada 1957, 16 Gol dalam 19 laga internasional. Dia juga menjadi korban tragedi Muenchen 1958.
13. David Herd
Gol 145 | Laga 265
Herd mengakhiri musim pertamanya di Old Trafford sebagai top skorer. Dia memainkan peran vital saat United juara liga 1964/65.
12. Stan Pearson
Gol 148 | Laga 343
Legenda era 1946 hingga 1953 yang memainkan peran penting dalam tim Matt Busby, juara FA 1948.
11. Ruud van Nistelrooy
Gol 150 | Laga 219
Satu lagi pemain asal Belanda di lini depan United. Dia pernah memenangi PFA Player of the Year di musim pertamanya, mencetak 100 gol dalam tiga tahun pertama, 150 gol selama lima musim. Dia juga mencatat rekor 44 gol saat United juara Premier League 2002/03.
10. Paul Scholes
Gol 155 | Laga 718
Dia adalah salah satu anggota angkatan '92. Scholes menghabiskan seluruh karier sebagai pemain di United.
Editor | : | Suryo Wahono |
Sumber | : | United Uncovered |
Komentar