Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Enrique Ingin Pertahankan Identitas Barcelona

By Verdi Hendrawan - Kamis, 22 Mei 2014 | 17:08 WIB
Luis Enrique
Josep Lago/Getty Images
Luis Enrique

Pelatih Luis Enrique yang baru ditunjuk sebagai nahkoda Barcelona, kini sudah mengungkapkan tujuan dirinya menangani tim. Pelatih berusia 44 tahun itu ingin mempertahankan gaya bermain menyerang yang telah menjadi identitas Blaugrana selama ini.

Semua pelatih yang telah ditunjuk untuk menangani Barcelona dalam beberapa tahun terakhir, selalu memiliki kewajiban untuk mempertahankan gaya bermain tim yang gagal ditunjukkan oleh Gerardo Matino. Hal ini lah yang ingin dikembalikan oleh Enrique yang kembali tidak terlihat pada laga terakhir Blaugrana menghadapi Atletico Madrid.

"Saya juga menyaksikan pertandingan terakhir di La Liga dan merasakan penderitaan yang sama seperti fan lainnya! Segala sesuatu yang telah terjadi di masa lalu adalah sejarah sepak bola," tutur Enrique kepada Football Espana.

"Kami akan bermain menyerang dengan cara yang sama seperti yang telah menjadi identitas Barca selama beberapa musim terakhir. Itulah hal yang telah membuat tim ini diakui di seluruh seluruh dunia."

"Saya ingin melihat gaya bermain yang menarik dan saya pikir saya mampu. Itu adalah tujuan saya. Saya ingin tim saya memiliki gaya bermain. Saya ingin pemain saya bisa bersinar secara maksimal dan menunjukkan seberapa baik mereka," lanjutnya.


Editor : Verdi Hendrawan
Sumber : Football Espana


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X