Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kekuatan Penuh, Arema Boyong 4 Pemain Lagi

By Aning Jati - Jumat, 31 Oktober 2014 | 11:33 WIB
Penggawa Arema saat berlatih beberapa waktu lalu di Malang.
Suci Rahayu
Penggawa Arema saat berlatih beberapa waktu lalu di Malang.

Babak semifinal Liga Super Indonesia (LSI) 2014 akan segera bergulir di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa (4/11). 

Hampir semua punggawa Arema Cronus dibawa ke Jakarta termasuk empat pemain yang tidak ikut ke melawan Semen Padang beberapa hari yang lalu.
"Coach Suharno meminta tambahan pemain untuk diberangkatkan ke
Jakarta," kata Asisten Pelatih Arema, I Made Pasek Wijaya.
Empat pemain yang diberangkatkan belakangan itu adalah I Made Wardana, Gilang Ginarsa, Dendi Santoso, dan
Arif Suyono. 
Jadi, saat ini yang di tinggal di Malang hanya Utam Rusdiana (kiper) dan Muhammad yang masih cidera.
Pasek menambahkan, ia yang sebelumnya mengawasi pemain yang berada di Malang dan tidak ikut ke Padang, juga diminta ikut berangkat siang ini ke Jakarta. 
"Kami langsung bergabung dengan teman-teman lain menginap di Hotel Sultan, Jakarta. Soalnya  pemain yang kemarin tampil di Padang, sudah berada di Jakarta sejak Kamis (30/10)," ungkapnya.
Hampir semua punggawa Arema Cronus dibawa ke Jakarta termasuk empat pemain yang tidak ikut ke melawan Semen Padang beberapa hari yang lalu.
"Coach Suharno meminta tambahan pemain untuk diberangkatkan ke Jakarta," kata Asisten Pelatih Arema, I Made Pasek Wijaya.
Empat pemain yang diberangkatkan belakangan itu adalah I Made Wardana, Gilang Ginarsa, Dendi Santoso, dan Arif Suyono. Jadi, saat ini yang di tinggal di Malang hanya Utam Rusdiana (kiper) dan Muhammad yang masih dibekap cedera.
Pasek menambahkan, ia yang sebelumnya mengawasi pemain yang berada di Malang dan tidak ikut ke Padang, juga diminta ikut berangkat siang ini ke Jakarta.
"Kami langsung bergabung dengan teman-teman lain menginap di Hotel Sultan, Jakarta. Soalnya  pemain yang kemarin tampil di Padang, sudah berada di Jakarta sejak Kamis (30/10)," ungkapnya.


Editor : Suci Rahayu
Sumber : Bolanews


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X