Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Conte Tertarik Pantau Para Pemain Inter-Sampdoria

By Verdi Hendrawan - Kamis, 30 Oktober 2014 | 16:29 WIB
Antonio Conte
Maurizio Lagana/Getty Images
Antonio Conte

Pelatih Antonio Conte yang terlihat memadati Guiseppe Meazza, menegaskan bahwa dirinya tertarik mengamati para pemain Sampdoria melawan Internazionale. Beberapa pemain Il Samp akan diproyeksikan sebagai calon penghuni skuat timnas Italia.

Conte mengaku tertarik memperhatikan sepak terjang para pemain Inter dan Sampdoria yang dipercaya memiliki kualitas baik untuk masuk skuat Italia. Hal ini dilakukan untuk mencari pemain baru yang bisa menjadi alternatif lain dari permainan Gli Azzurri saat ini.

"Menangani timnas Italia adalah pekerjaan penting yang membutuhkan banyak usaha dan kesabaran, karena dalam satu bulan, hanya ada tujuh atau delapan hari yang dimiliki bersama para pemain."

"Kami memperhatikan Serie A dan kami perlu menemukan beberapa wajah baru. Saya hadir di laga Inter-Sampdoria karena ini adalah pertandingan yang menarik antara dua tim protagonis di musim ini."

"Ada beberapa pemain yang sudah berada di Nazionale (timnas), seperti Ranocchia dan beberapa pemain Sampdoria yang harus terus diamati. Kami sedang memantau beberapa pemain muda, karena kami perlu menemukan beberapa alternatif dan pilihan baru, terutama di lini tengah," ungkapnya.


Editor : Verdi Hendrawan
Sumber : Sky Sport Italia


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X