Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Inilah Tim Terbaik Pekan Ke-9 La Liga

By Indra Citra Sena - Selasa, 28 Oktober 2014 | 17:23 WIB
Top XI La Liga Pekan ke-9.
Harian BOLA
Top XI La Liga Pekan ke-9.

9 La Liga 2014/15. Hasil akhir menempatkan Madrid sebagai pemenang sekaligus menorehkan kekalahan perdana buat Blaugrana musim ini.

Di pertandingan lain, Sevilla berhasil menang dramatis atas Villarreal melalui dua gol yang disarangkan pada pengujung laga. Berkat ini, Los Nervionenses sukses menyamai perolehan poin Barca di puncak klasemen sementara.

Sementara itu, Atletico Madrid mampu memetik poin penuh di markas Getafe melalui gol tunggal yang disarangkan Mario Mandzukic. Kemenangan Los Rojiblancos alias Si Merah-Putih otomatis membuat persaingan di papan atas semakin ketat.

Berikut adalah susunan pemain terbaik pekan ke-9 La Liga:

Formasi : 3-4-1-2

Pelatih:

Carlo Ancelotti 8,5 (Real Madrid)
Racikan jitu yang diterapkan sukses menghadirkan kemenangan ke-52 bagi Los Blancos di laga el clasico. 

Kiper:

Fabricio Agosto 9 (Deportivo)
Berjibaku menghentikan seluruh percobaan gol dari pemain Espanyol sehingga gawangnya tetap steril hingga laga kelar.

Bek:

Shkodran Mustafi 7,5 (Valencia)
Disiplin mengawal sektor pertahanan tim serta turut menyarangkan gol pembuka melalui tandukan.

Pepe 8 (Real Madrid)
Tampil konsisten sekaligus menyumbangkan gol krusial pembalik kedudukan kontra Barcelona di menit ke-50.

Inigo Martinez 7,5 (Sociedad)
Empat tekel, tiga intersep, enam sapuan efektif, dan satu gol adalah kontribusi bek muda Spanyol ini di laga versus Cordoba.

Gelandang:

Samuel 8 (Malaga)
Bermain apik di sisi kanan. Ikut mencatatkan nama di papan skor melalui tembakan melengkung nan cantik.

Toni Kroos 7,5 (Real Madrid)
Berperan sebagai pengatur serangan tim lantaran punya keahlian melepas umpan akurat. Salah satunya menjadi assist buat Pepe.

Dani Parejo 8 (Valencia)
Kapten Los Ches alias Si Kelelawar ini merupakan pengalir bola di lini sentral. Dia juga mampu membukukan satu gol.

Nordin Amrabat 8,5 (Malaga)
Sorotan utama dalam pertandingan versus Vallecano. Membuat satu gol melalui titik putih serta dua assist.

Joaquin Larrivey 8 (Celta)
Menorehkan dua gol sekaligus memberikan poin penuh keempat bagi klubnya di musim ini.

Penyerang:

Karim Benzema 8,5 (Real Madrid)
Menebar teror kepada lini pertahanan Barcelona. Melepaskan lima tembakan, dua melebar, dua membentur mistar, serta satu berbuah gol.  

Juanmi 8 (Malaga)
Rajin bergerak agar bisa membuka ruang untuk rekan setim. Mencetak satu gol lewat sontekan keren semenit jelang turun minum.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Indra Citra Sena
Sumber : Harian BOLA


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X