CEO Persebaya, Gede Widiade, bersiap menggelar evaluasi pertama pasca kegagalan ke semifinal dengan pelatih Rahmad Darmawan. Evaluasi itu dilakukan di Jakarta pada Selasa (4/11).
Evaluasi baru sebatas menerima laporan terkait semua masalah yang dihadapi Rahmad sepanjang LSI 2014. Evaluasi juga dimaksudkan untuk mengetahui kekurangan yang menjadikan Bajul Ijo tak bisa menembus empat besar serta untuk menentukan langkah apa saja yang diambil setelah gagal ke semifinal.
"Pertemuan saya dengan RD sebatas perihal itu. Artinya, belum membahas nasib RD atau pemain, apakah mereka dipertahankan atau tidak," kata Gede.
Gede menyebutkan perihal masa depan pelatih akan dibahas dalam rapat dengan jajaran manajemen dan pemegang saham.
"Nanti saya akan laporkan pertanggungjawaban ini kepada mereka. Soal diperpanjang atau tidak, itu terserah hasil dari pertemuan tersebut," jelas Gede.
Rahmad menampik jika pertemuan ini untuk mencari pembelaan diri atas kegagalannya memenuhi target yang dibebankan manajemen.
"Memang urutannya seperti itu. Saya mengakui jika saya gagal, tapi kegagalan ada sebabnya. Nah, penyebab kegagalan itulah yang diurai dulu secara detail," katanya.
Editor | : | Fahrizal Arnas |
Sumber | : | Bolanews |
Komentar