Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Rossi Start di Belakang Pedrosa dan Lorenzo

By Tulus Muliawan - Sabtu, 25 Oktober 2014 | 13:45 WIB
Valentino Rossi, start keenam di Sepang.
MOHD RASFAN/AFP/Getty Images
Valentino Rossi, start keenam di Sepang.

Meski juara dunia tahun ini sudah dipastikan menjadi milik Marc Marquez, balapan tahun ini masih tetap menarik. Pasalnya, tiga pebalap hebat Jorge Lorenzo, Valentino Rossi, dan Dani Pedrosa, tengah bersaing ketat untuk finis di posisi kedua.

Rossi menjadi pebalap yang paling berpotensi meraih posisi finis kedua di akhir musim. Namun, penampilan Rossi dalam sesi kualifikasi GP Malaysia tidak cukup sempurna.

Rossi juga sempat terjatuh pada sesi latihan bebas keempat. Juara dunia enam kali itu terlempar dari motornya pada tikungan kelima di Sirkuit Sepang, Sabtu (25/10).

Sejauh ini, Rossi masih menempati posisi kedua di klasemen pebalap dengan torehan 255 poin. Pedrosa (247) dan Lorenzo (230) duduk di tempat kedua dan ketiga.

Hasil lengkap:

Pos  Pebalap          Tim
1.   Marc Marquez     Repsol Honda
2.   Dani Pedrosa     Repsol Honda
3.   Jorge Lorenzo    Movistar Yamaha
4.   Stefan Bradl     LCR Honda
5.   Andrea Dovizioso Ducati
6.   Valentino Rossi  Movistar Yamaha
7.   Aleix Espargaro  Forward Yamaha
8.   Cal Crutchlow    Ducati
9.   Bradley Smith    Yamaha Tech 3
10.  Alvaro Bautista  Honda Gresini

*Laporan Tulus Muliawan dari Malaysia.


Editor : Tulus Muliawan
Sumber : Bolanews


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X