Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persipura Oke Jacksen dan Tibo ke Penang, Asal...

By Peksi Cahyo Priambodo - Sabtu, 25 Oktober 2014 | 12:27 WIB
Jacksen F. Tiago menghargai masa indah bersama Persipura.
Suci Rahayu
Jacksen F. Tiago menghargai masa indah bersama Persipura.

Hingga kini latar belakang yang membuat Jacksen F. Tiago tak lagi jadi pelatih Persipura masih belum terkuak jelas. Belum ada pernyataan resmi baik dari Persipura maupun Jacksen.

Dalam beberapa kesempatan Jacksen hanya menyampaikan bahwa ia sudah mengundurkan diri dari Persipura dan menyerahkan pihak Persipura untuk berbicara lebih banyak perihal masalah ini. 

Dalam beberapa kesempatan Jacksen hanya menyampaikan bahwa ia sudah mengundurkan diri dari Persipura dan menyerahkan pihak Persipura untuk berbicara lebih banyak perihal masalah ini. 
Pelatih asal Brasil itu mengaku menghargai masa-masa indah bersama tim Mutiara Hitam sehingga tidak ingin memperkeruh suasana dengan mengumbar banyak pernyataan.
Di sisi lain, Persipura juga irit bicara dan terkesan berhati-hati menyikapi situasi ini. Tim juara bertahan itu juga seolah menunggu perkembangan sambil menyiapkan langkah terbaik menyelesaikan kisruh ini.
Juru bicara Persipura, Rocky Babena, mengaku Persipura sudah mendengar kabar yang menyebut Jacksen juga Titus Bonai akan merapat ke Penang FA untuk kompetisi MLS 2015.
"Hingga saat ini belum ada komunikasi dengan Jacksen. Kalau kabar yang beredar itu benar, silakan saja. Persipura tidak pernah memutus hubungan atau memecat pelatih maupun pemain, asalnya komunikasi baik," kata Rocky.
Selain dikabarkan merapat ke Penang FA bersama Titus Bonai, Jacksen mulai 25 Oktober-4 November sudah mendampingi SSB Asad 313 Purwakarta yang menjalani pemusatan latihan jelang keberangkatan ke Sao Paulo, Brasil, dalam sebuah turnamen internasional U-12, pekan depan.

Pelatih asal Brasil itu mengaku menghargai masa-masa indah bersama tim Mutiara Hitam sehingga tidak ingin memperkeruh suasana dengan mengumbar banyak pernyataan.

Di sisi lain, Persipura juga irit bicara dan terkesan berhati-hati menyikapi situasi ini. Tim juara bertahan itu juga seolah menunggu perkembangan sambil menyiapkan langkah terbaik menyelesaikan kisruh ini.

Juru bicara Persipura, Rocky Babena, mengaku Persipura sudah mendengar kabar yang menyebut Jacksen juga striker Titus Bonai akan merapat ke Penang FA untuk kompetisi MLS 2015.

"Hingga saat ini belum ada komunikasi dengan Jacksen. Kalau kabar yang beredar itu benar, silakan saja. Persipura tidak pernah memutus hubungan atau memecat pelatih maupun pemain, asal berkomunikasi baik dengan kami," kata Rocky.

Selain dikabarkan merapat ke Penang FA bersama Titus Bonai, Jacksen mulai 25 Oktober-4 November sudah mendampingi SSB Asad 313 Purwakarta menjalani pemusatan latihan jelang keberangkatan ke Sao Paulo, Brasil, dalam sebuah turnamen internasional U-12, pekan depan.


Editor : Herka Yanis Pangaribowo
Sumber : Bolanews


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X