Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hadapi Newcastle, Liverpool Kembali Andalkan Balo

By Verdi Hendrawan - Sabtu, 1 November 2014 | 19:32 WIB
Mario Balotelli, kembali menjadi harapan Liverpool.
Gareth Copley/Getty Images
Mario Balotelli, kembali menjadi harapan Liverpool.

10, Liverpool harus menghadapi lawan tangguh, Newcastle United, di Saint James Park. Hal ini dikarenakan dua hasil bagus The Magpies atas dua tim papan atas Premier League.

Newcastle secara mengejutkan berhasil mengalahkan Tottenham Hotspur dan Manchester City. Terlebih kemenangan tersebut berhasil diraih di kandang lawan.

Hal ini menunjukkan bahwa Newcastle tengah berada dalam bentuk permainan dan mental bertanding yang baik. Kondisi ini membuat The Magpies berpeluang untuk kembali meraih kemenangan atas Liverpool yang akan digelar di kandangnya sendiri.

Namun, Liverpool juga turun dengan kekuatan terbaiknya, meski belum bisa menurunkan Daniel Sturridge. Manajer Brendan Rodgers pun kembali mempercayakan Mario Balotelli di lini serang The Reds, setelah sebelumnya di Piala Liga Inggris striker asal Italia itu akhirnya berhasil mencetak gol keduanya kontra Swansea City.

Berikut susunan pemain kedua tim:
Newcastle United XI:
Krul, Janmaat, S.Taylor, Coloccini, Dummett, Sissoko, Abeid, Colback, Obertan, Cisse, Ameobi.
Cadangan: Taylor, Gouffran, Aarons, Ayoze Pérez, Haidara, Cabella, Elliot.

Liverpool XI: Mignolet, Johnson, Lovren, Skrtel, Moreno, Gerrard, Allen, Henderson, Coutinho, Balotelli, Sterling.
Cadangan: Jones, Touré, Lambert, Javi Manquillo, Lallana, Can, Borini.


Editor : Verdi Hendrawan
Sumber : Bolanews.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X