2 walau bermain di Etihad Stadium.
Mimpi buruk Manchester City sudah terlihat di awal pertandingan. Baru enam menit laga bergulir Newcastle langsung membuka keunggulan 1-0 lewat gol yang diciptakan talenta muda, Rolando Aarons.
Bukannya mencetak gol penyama kedudukan Man. City malah kembali kebobolan di babak kedua. Berawal dari umpan Sammy Ameobi, Moussa Sissoko sukses menggandakan kedudukan menjadi 2-0 dan bertahan hingga akhir.
Bak sudah jatuh tertimpa tangga, Man. City tidak hanya mengalami kekalahan dan tersingkir dari Piala Capital One. Akan tetapi, juga kehilangan pemain sepenting David Silva yang mengalami cedera lutut di awal laga. Hal itu jelas menjadi kerugian mengingat pada akhir pekan akan melakoni laga derbi Manchester kontra Manchester United.
Di pertandingan lain Southampton berhasil melangkahkan kaki di perempat final setelah menang 3-2 atas Stoke City. Graziano Pelle menjadi bintang di laga tersebut dengan torehan dua gol ditambah satu gol Shane Long.
Itu merupakan dua kemenangan beruntun Southampton atas Stoke City. Pasalnya pada akhir pekan lalu Southampton juga berhasil mengalahkan Stoke di Premier League dengan skor 1-0.
Tim terakhir yang mendapatkan tiket lolos ke perempat final Piala Capital One adalah Tottenham Hotspur. Spurs lolos setelah mengalahkan Brighton & Hove Albion dengan skor 2-0 lewat dua gol yang diciptakan Erik Lamela pada menit ke-54 dan Harry Kane (74').
Editor | : | Wisnu Nova Wistowo |
Sumber | : | - |
Komentar