Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Aji Menunggu Keputusan Persija

By Kukuh Wahyudi - Senin, 27 Oktober 2014 | 22:35 WIB
Aji Santoso, menjadi kandidat pelatih Persija.
Gonang Susatyo/Bolanews
Aji Santoso, menjadi kandidat pelatih Persija.

Calon pelatih Persija untuk Liga Super Indonesia 2015 mulai mengerucut. Dua pelatih, Aji Santoso dan Dejan Antonic sudah berkomunikasi dengan manajemen Macan Kemayoran pada pekan lalu.

Kedua pelatih itu memenuhi undangan dari manajemen Persija untuk memaparkan program untuk musim depan. "Kami ingin mencari tahu langkah-langkah dari calon pelatih untuk membuat Persija meraih juara. Kami ingin membuat tim ini lebih baik dari sebelumnya. Jadi pemilihan pelatih harus benar-benar jitu," kata Presiden Persija, Ferry Paulus.

Aji tetap dipertahankan sebagai nomine pelatih lantaran dinilai apik oleh Persija kala mendampingi timnas U-23 di Asian Games 2014 di Incheon, Korea Selatan. Dejan dianggap layak mendampingi skuat Macan Kemayoran lantaran performa apiknya mengantarkan Pelita Bandung Raya menembus babak 8 besar LSI 2014.

Namun, Aji masih belum tahu kapan keputusan final akan diberikan oleh manajemen. Kini, ia masih menunggu sambil terfokus menjalani evaluasi timnas U-23 dengan BTN pada 28 Oktober. Manajemen Persija juga sedang menggodok hasil pemaparan program dari kedua pelatih itu.

"Saya sudah berkomunikasi dengan Persija untuk menyampaikan argumentasi pribadi. Beberapa hal penting sudah saya sampaikan. Yang jelas, saya sudah menyampaikan langkah-langkah untuk memenuhi target juara dari manajemen," ungkap Aji.

Salah satu hal yang dibicarakan dalam pertemuan itu adalah terkait pemain untuk musim depan. Proyeksi Ferry Paulus untuk mempertahankan sekitar 6-7 pemain ternyata senada dengan Aji.

"Siapa saja pemain yang akan dipertahankan andai menjadi pelatih Persija sebenarnya tidak bisa disampaikan. Tapi, sebagai gambaran mungkin tak berbeda jauh dengan nama-nama yang dimiliki manajemen Persija," tutur Aji.

Selain menyiapkan nama-nama yang akan dipertahankan, Aji telah menyampaikan siapa saja pemain yang masuk incaran. terkait hal itu, pelatih Asal Malang tersebut juga masih menyimpan rapat-rapat. "Data-data rencana saya sudah saya berikan ke manajemen Persija," kata mantan asisten pelatih timnas U-23 di SEA Games 2011 dan 2013 itu.

Terkait waktu persiapan, Aji juga sudah menetapkan. Menurut Aji, unsur itu harus berjalan sesuai jadwal lantaran berpengaruh besar kepada performa tim selama satu musim.


Editor : Kukuh Wahyudi
Sumber : Bolanews


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X