Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Terry Torehkan Rekor Kapten Bersama Chelsea

By Zulfirdaus Harahap - Minggu, 19 Oktober 2014 | 04:39 WIB
John Terry
Jamie McDonald/Getty Images
John Terry

1 Chelsea atas Crystal Palace di Premier League, Sabtu (18/10) malam WIB, menjadi kado tersendiri bagi seorang John Terry. Sebab, pertandingan itu sekaligus menandai 500 pertandingan Terry sebagai kapten Chelsea.

John Terry berhasil menorehkan prestasi bersama Chelsea. Pemain 33 tahun itu sukses membukukan 500 penampilan sebagai kapten The Blues.

Pemain dengan nama lengkap John George Terry itu meniti karier juniornya bersama West Ham United pada tahun 1991. Baru sejak 1995, Terry muda menimba ilmu bersama akademi Chelsea.

Terry membuat debut perdananya bersama tim senior Chelsea pada tanggal 28 Oktober 1998. Ketika itu, Terry diperkenalkan oleh manajer Ruud Gullit sebagai pemain pengganti dalam pertandingan Piala Liga kontra Aston Villa.

Butuh tiga tahun bagi Terry untuk mengenakan ban kapten Chelsea untuk pertama kalinya. Manajer Claudio Ranieri memberinya kehormatan mengenakan ban kapten saat pertandingan kontra Charlton Athletic pada Desember 2001.

Terry baru mengenakan ban kapten secara permanen ketika Chelsea diarsiteki oleh Jose Mourino pada tahun 2004. Sejak saat itu, hingga saat ini nama Terry tak tergantikan dalam memimpin klub asal London Barat tersebut.

Terhitung sudah 14 gelar yang dipersembahkan Terry untuk Chelsea. Diantaranya, tiga gelar Premier League, lima Piala FA, dua gelar masing-masing untuk Football League Cup dan FA Community Shield, serta satu gelar masing-masing untuk Liga Champion dan Europa League.


Editor : Zulfirdaus Harahap
Sumber : Bleacher Report


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X