Sebelas pemain utama dalam skuat utama Barcelona telah mencetak gol melawan Real Madrid. Sembilan pemain diantaranya telah mencetak gol di Santiago Bernabeu.
Laga El Clasico antara Real Madrid kontra Barcelona jilid 169 di La Liga akan tersaji di Santiago Bernabeu, Sabtu (25/10) malam WIB. Kesebelas penggawa utama Azulgrana sudah pernah menyicipi rasanya membobol gawang Los Blancos.
Kesebelas pemain tersebut adalah Gerard Pique, Ivan Rakitic, Xavi Hernandez, Pedro, Andres Iniesta, Lionel Messi, Neymar, Jordi Alba, Adriano, Mathieu, dan Dani Alves. Semua pemain tersebut telah mencetak ke gawang Madrid dengan total 44 gol dan 23 diantaranya tercipta di Santiago Bernabeu.
Lionel Messi merupakan penyumbang gol terbanyak melaawn Madrid dengan 21 gol dari 28 pertandingan. 12 gol diantaranya tercipta di Bernabeu.
Rakitic, Mathieu, dan Adriano mencetak gol ke gawang Madrid tapi saat belum berseragam Barcelona, saat masih memperkuat mantan klub masing-masing. Rakitic mencetak dua kali musim lalu untuk Sevilla, sedangkan Mathieu bobol gawang Los Merengues untuk Valencia. Lalu, tiga tahun lalu Adriano cetak gol untuk Sevilla di musim 2008/09.
Sementara itu, Dani Alves menorehkan gol ke gawang Madrid saat masih bersama Sevilla maupun ketika sudah berseragam Barcelona. Sama halnya dengan Jordi Alba mencetak gol untuk Valencia pada musim 2010/11 dan bagi Barcelona dua tahun kemudian.
Editor | : | Wisnu Nova Wistowo |
Sumber | : | Barcelona |
Komentar