Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Gol John O'Shea Gagalkan Kemenangan Jerman

By Wisnu Nova Wistowo - Rabu, 15 Oktober 2014 | 03:47 WIB
Gol John O'Shea gagalkan kemenangan Jerman
AFP
Gol John O'Shea gagalkan kemenangan Jerman

1 melawan Republik Irlandia, Rabu (15/10) dini hari WIB.

Juara Piala Dunia 2014 tersebut kehilangan sejumlah pemain karena masalah cedera. Marco Reus, Bastian Schweinsteiger, Benedikt Howedes, Mesut Oezil, Christoph Kramer, dan Andre Schurrle masih berada di ruang perawatan.

Kendati demikian, Jerman tetap tampil dominan di babak pertama laga kualifikasi Euro 2016 Grup. Tim tuan rumah sama sekali tidak memberikan Rep. Irlandia kesempatan untuk menciptakan peluang bagus.

Setidaknya ada 10 peluang yang didapatkan pasukan Joachim Loew di babak pertama. Akan tetapi, hingga babak pertama berakhir skor tetap imbang 0-0.

Babak kedua

Guna manambah daya gedor di lini depan Jerman langsung melakukan perubahan strategi di babak kedua dengan memasukkan Lukas Podolski. Hasilnya serangan pasukan Der Panzer lebih baik.

Setelah susah payah untuk bisa mencetak gol usai mendapatkan banyak peluang mencetak gol, Jerman akhirnya berhasil memecah kebuntuan. Pada menit ke-71 tendangan jarak jauh keras yang dilepaskan Toni Kroos tidak sanggup dibendung kiper David Forde.

Gol tersebut membuat serangan Jerman semakin gencar, namun rapatnya pertahanan Rep. Irlandia dan apiknya penampilan Forde membuat tim tuan rumah tetap kesulitan mencetak gol tambahan. Jerman pun tampak akan mengakhiri pertandingan dengan kemenangan tipis 1-0.

Akan tetapi, kemenangan yang sudah berada di depan mata tersebut hilang usai John O'Shea sukses mencetak gol penyeimbang kedudukan pada masa tambahan waktu. Gol O'Shea memaksa Der Panzer menyudahi pertandingan dengan skor imbang 1-1.

Susunan pemain:

Jerman: Neuer, Boateng, Hummels, Durm, Rudiger, Ginter, Kroos, Bellarabi, Goetze, Draxler, Mueller.
Cadangan: Mustafi, Rudy, Podolski, Zieler, Weidenfeller, Kruse.

Rep. Irlandia: Forde, O'Shea, Ward, Wilson, McGeady, Quinn, Whelan, Meyler, McClean, Keane, Walters.
Cadangan: Long, Brady, Pilkinton, Pearce, Elliot, Gibson, Hoolahan, Doyle, Stokes, Clark, Hendrick, Westwood.


Editor : Wisnu Nova Wistowo
Sumber : -


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X