PSIS siap memulai perjuangannya di putaran kedua babak 8 besar Divisi Utama 2014.
Target Mahesa Jenar adalah meraih satu tiket ke Liga Super Indonesia 2014. Beban PSIS cukup berat, sebab ekspektasi pendukung PSIS begitu besar. Maklum, tim tersebut sudah berkutat di Divisi Utama pada 2009 setelah terdegradasi dari LSI musim 2008/2009.
“Musim ini kesempatan yang baik bagi PSIS untuk kembali ke kasta tertinggi seperti dulu,” kata Donny Sukolilo, Korlap Snex (Suporter Semarang Extreme).
Spanduk dan poster dukungan pun bertebaran saat PSIS berlaga baik di kandang maupun tandang. Semua bernada harapan agar PSIS meraih prestasi tinggi. Sebagai misal, “PSIS Otewe ke ISL”, “Rindu Juara”, atau “Piala Mana Pialaa??”.
Sebagai peraih dua gelar juara kompetisi (Perserikatan 1987 dan Liga Indonesia 1998/1999), PSIS memang digadang-gadang ke performa terbaiknya. Suporter PSIS mengaku sangat rindu menyaksikan tim kesayangannya berlaga melawan tim-tim besar seperti Persebaya, Persib, Persija, Persipura, dan lain-lain.
Musim lalu, PSIS juga mendapatkan kans ke LSI. Sayang, mereka tersendat di babak 12 besar Divisi Utama 2013.
Editor | : | Wiwig Prayugi |
Sumber | : | Bolanews |
Komentar